Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Daftar Domain Murah Hingga Mahal, Jangan Sampai Tertipu!

Daftar Domain Murah Hingga Mahal, Jangan Sampai Tertipu! Jangan tergiur dengan harga murah di awal, perhatikan juga harga domain yang dicantumkan pada tahun berikutnya.

Contoh kasusnya adalah domain .xyz, banyak yang tergiur dengan harganya yang murah, cuma Rp 28.000 untuk sewa 1 tahun (ingat juga, domain tidak bisa dimiliki, hanya bisa disewa dan harus membayar setiap tahun untuk memperpanjang).

 

Masa sewa 1 tahun memang lama, harga segitu juga murah. Malah ada juga penjual yang memberikan gratis domain tersebut untuk sewa tahun pertama. Tapi bagaimana dengan tahun kedua? Apakah harganya juga sama? Jawabannya adalah tidak. Harga tahun kedua membayar Rp 332.000.

Daftar Domain Murah Hingga Mahal, Jangan Sampai Tertipu!

Kenapa harganya bisa segitu? Karena harga asli domain .xyz adalah Rp180.000-an. Jika di tahun pertama membayar Rp 28.000 dan tahun kedua Rp 332.000, beban biaya di tahun pertama, ditaruh di tahun kedua. Membuat harga sewa domain di tahun kedua menjadi lebih mahal.

 

Coba kurangi Rp 332.000 dengan Rp 180.000, hasilnya adalah Rp 152.000. Lalu tambahkan Rp 28.000 dengan Rp 152.000, totalnya adalah Rp 180.000. Harga sewa tahun kedua dan tahun pertama tidak normal, tapi di tahun ketiga, harganya jadi normal.

 

Ini adalah trik dari penjual domain agar bisa memperoleh banyak pembeli. Biasanya pembeli domain tidak membeli untuk 1 atau 2 tahun, tapi untuk selamanya. Harga tahun pertama dibuat semurah mungkin, tahun kedua dibuat lebih mahal untuk menutup kerugian dan tahun ketiga masuk harga normal. Sebenarnya kita sebagai penyewa domain bisa saja transfer domain, tapi itu akan mengeluarkan biaya lagi.

 

Supaya tidak salah paham lagi, simak daftar harga domain termurah berikut yang jelas harga murahnya dari awal sampai akhir.

 

  1. Domain .MY.ID (Rp 10.000)
  2. Domain .SCH.ID, BIZ.ID, AC.ID, WEB.ID, OR.ID, PONPES.ID (Rp 48.700)
  3. Domain .STORE (Rp 130.900)
  4. Domain .COM (Rp 145.000)
  5. Domain .ONE (Rp 155.000)
  6. Domain .ASIA (Rp 165.000)
  7. Domain .XYZ (Rp 180.000)
  8. Domain .TEL (Rp 204.000)
  9. Domain .ID (Rp 210.000)

 

Dan seterusnya. Domain berikutnya harganya lebih mahal, mulai masuk di angka 250 ribu ke atas hingga mencapai angka 23 juta lebih untuk sewa domain selama satu tahun. Domain tersebut adalah .tm tertarik menggunakan domain tersebut?

1 komentar untuk "Daftar Domain Murah Hingga Mahal, Jangan Sampai Tertipu!"