Aplikasi untuk memanfaatkan waktu di Bulan Ramadhan
untuk memanfaatkan waktu di Bulan Ramadhan agar supaya tidak bosan menunggu saat berbuka puasa karena harus melewati perjuangan yang berjam-jam melawan rasa lelah lapar serta haus yang dirasa, admin merekomendasikan beberapa aplikasi yang cocok buat teman ngabuburit kalian di bulan ramadhan
Aplikasi Apa Saja ? Yuk disilahkan disimak
- Drops : Belajar Bahasa, Kosakata, Ejaan Pemelajaran
- MangaToon- Baca komik,Novel dan Tonton Anime
- edX - Aplikasi Pendidikan-Kursus Online MOOC
- Warnai dengan Angka - Buku Mewarnai
Untuk Lebih Mudah memahami 4 aplikasi tersebut admin akan Ulas satu persatu, jadi silahkan disimak
1. Drops : Belajar Bahasa, Kosakata, Ejaan Pemelajaran
Drops adalah aplikasi belajar bahasa berbasis visual untuk mempelajari berbagai kosa kata hanya dengan 5 menit perhari.
Baca Juga : 6 Aplikasi yang Cocok Menemani Menghabiskan Waktu Anda di Rumah agar Terhindar dari Corona
Latihan dengan media gambar yang menyenangkan dan sederhana yang akan membuat kamu tetap fokus tanpa perlu mengeluarkan banyak energi
2. MangaToon- Baca komik,Novel dan Tonton Anime
Sambil menunggu saat berbuka puasa akan lebih seru lagi kalau kalian ditemani komik dengan cerita yang seru di sertai dengan gambar yang menarik, di MangaToon tersedia banyak genre yang bisa kalian pilih mulai dari Cerita aksi, Fantasi sampai romantis dan dilengkapi dengan jadwal terbit komik harian, jadi admi pastikan kalian ga bakal ketinggalan Episode terbaru dari cerita favoritmu
Baca Juga : Golongan Orang yang Tidak Wajib Puasa Saat Bulan Ramadhan
3. edX - Aplikasi Pendidikan-Kursus Online MOOC
Uji Pengatahuan kalian selama bulan suci ramdhan ini dengan edx karena edX adalah kelas Online dengan mata kuliah dari berbagai universitas terkemuka didunia loh, yuk pelajari ilmu baru, dapatkan pengetahuan baru dan dapatkan sertifikasi profesional tanpa perlu melangkahkan kaki keluar rumah, jadi tetap stay At Home sesuai anjuran pemerintah
4. Warnai dengan Angka - Buku Mewarnai
Warna dengan angka adalah buku mewarnai digital ini bisa membantumu menghasilkan karya yang keren bahkan tanpa keerampilan seni sekalipun, Keren kan gjenks ?
cukup pilih saja gambar kemudian ketuk untuk memberi warna.
Jika sudah selesai, kalian bisa membagikannya ke media sossial kalian sepert Instgaram, Facebook, Wa dan lainnya. setelah itu kalian bisa melanjutkan kreatifitas kalian dengan gambar yang lain, jadi akan selalu ada hal baru untuk kalian lakukan selama Bulan Ramadhan.
Itulah beberapa aplikasi untuk memanfaatkan waktu di Bulan Ramadhan, semoga bermanfaat
Posting Komentar untuk "Aplikasi untuk memanfaatkan waktu di Bulan Ramadhan"