Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

6 Tips Mendaki Gunung Lengkap untuk Pemula

Tips Mendaki Gunung - Pada tips mendaki gunung kali ini, kita akan membahas segala hal yang dibutuhkan seperti persiapan mendaki gunung, peralatan apa yang harus disipakan, cara mendaki gunung, syarat mendaki, dan hal-hal penting yang sekiranya penting untuk para pemula pelajari. 

Medan pendakian ini terjal, perjalanannya juga terus naik. Sebagai pemula, sebaiknya mencoba gunung yang yang rendah dulu, karena perjuangan yang Anda torehkan tak hanya mendaki saja. Tapi juga berjuang kembali turun menuruni pegunungan. Cengkeraman kaki harus kuat, stamina harus banyak, jadi sebelum mendaki, pilih dulu gunung yang menurut Anda cocok dengan stamina. 

Berikut ada beberapa gunung yang cocok untuk para pemula:

  • Gunung Batur (Bangli, Bali)
  • Gunung Andong (Magelang, Jawa Tengah)
  • Gunung Papandayan (Garut, Jawa Barat)
  • Gunung Penanggungan (Mojokerto, Jawa Timur)
  • Gunung Ngalanggeran (Yogyakarta, Jawa Tengah)

Dan berikut ini adalah beberapa tips seputar pendakian:

Tips Mendaki Gunung untuk Para Pemula

Tips Mendaki Gunung untuk Para Pemula

Tips 1: Persiapkan Semua Alat yang dibutuhkan Sebelum Mendaki

Berikut ini adalah beberapa perlengkapan yang setidaknya harus Anda miliki sebelum mendaki:

  • Sepatu Hiking: sepatu ini dapat meminimalisir cedera pada kaki, seperti yang telah dijelaskan oleh kak BayuFitri
  • Gaiter: berguna melindungi bagian betis kaki dari kotoran, rumput, kerikil, tanah dan lain-lain
  • Tas Gunung: dibanding tas biasa, tas gunung memiliki bentuk yang bisa disesuaikan dengan bentuk tubuh dan bisa mengangkut barang lebih banyak. Tapi perlengkapan ini tidak wajib
  • Sleeping Bag: untuk Anda tidur di tengah alam liar
  • Jaket: suasana di gunung sangat dingin, jangan memakai baju tipis
  • Jas Hujan: siapa tahu hujan
  • Tenda: untuk Anda bermalam
  • Peralatan Masak: paling penting adalah panci, soal perapian kalian bisa menggunakan korek api atau kalau ada dana Anda boleh menggunakan kompor
  • Membawa Baju Ganti: siapa tahu ada hal tidak mengenakkan terjadi. Membawa baju ganti yang bahan kainnya seperti jersey sepak bola sangatlah direkomendasikan
  • Peralatan Medis: seperti perban, handsaplast (kebanyakan kaki Anda akan lecet, ditambal dengan benda tersebut dapat meminimalisir sakit), dan obat-obatan

Tips 2: Menyiapkan Makanan untuk Pendakian

Yang paling penting adalah air putih, lalu yang kedua bawa makanan-makanan instan anti ribet. Berikut ini adalah beberapa makanan instan yang cocok disantap para pendaki:

  • Mie Instan
  • Roti Gandum
  • Sosis, Nugget, atau Tempura
  • Madu, Cokelat, atau Kurma
  • Makanan Kaleng, seperti Sarden Berbumbu
  • Kentang Goreng atau Umbi-Umbian
  • Cereal Bar
  • Minuman Oralit (mampu mengganti ion dan cairan tubuh yang hilang)

Tips 3: Mengikuti Syarat Mendaki Gunung yang Berlaku

Karena sekarang masih pandemi, ada syarat-syarat baru mendaki gunung yang harus ditaati. Walaupun di Gunung tidak sepadat seperti di perkotaan, sebagai wisatawan yang baik kita harus tetap menjaga diri kita di tempat-tempat baru.

Persyaratan yang harus ditaati adalah: menggunakan masker, tetap jaga jarak, mengikuti protokol kesehatan, sebelum mendaki tes suhu badan terlebih dulu, sebelum mendaki Anda harus memiliki surat keterangan sehat, asuransi perjalanan, cuci tangan, dan tidak boleh melakukan perjalanan lebih dari 1 hari.

Selain syarat baru tersebut, jangan lupa juga dengan syarat mendaki gunung yang lama. Jangan buang sampah sembarangan, jangan berbuat hal aneh di gunung, jangan membunuh sesuatu di gunung, mendaftar sebelum mendaki agar menjadi pendaki yang legal bukan illegal, jangan pipis sembarangan, berdoa, meminta perlindungan Tuhan yang Maha ESA sebelum mendaki, dan menjaga sopan santun.


Tips 4: Pendaki Wanita, Apa Saja yang Harus disiapkan?

Tips mendaki gunung ini berkaitan dengan para pendaki wanita pemula. Sebenarnya sama saja dengan pria, tapi untuk wanita mungkin agak sedikit ribet.

Pertama, sebelum mendaki gunung ketahui dulu siklus menstruasi Anda. Kedua, gunakan pakaian yang nyaman, dan ketiga biasanya wanita tidak memiliki stamina yang setara dengan pria. Jadi jika lelah, jangan memaksakan diri, beristirahatlah sejenak.

Tips 5: Cara Mendaki Gunung Supaya Tidak Cepat Lelah

Mendaki gunung sangatlah melelahkan, karena medan yang kita lalui ini menanjak dan terjal. Sebelum mendaki, ada baiknya para pendaki melakukan serangkain olahraga fisik sebelum mendaki. Lakukan persiapan 2-3 bulan, dalam waktu itu, olahraga fisik secara rutin membantu Anda tidak langsung drop saat berhadapan dengan gunung.

Cara berikutnya, ketika saat mendaki Anda kelelahan carilah medan yang datar lalu istirahat sejenak 20 sampai 30 menit, jangan minum air putih berlebihan karena bisa membuat tubuh cepat lelah (2 sampai 3 teguk saja), menghindari tubuh dari terpaan sinar matahari langsung, bawa barang yang penting-penting agar bobot tas ringan dan gunakan sepatu khusus untuk mendaki gunung.

Tips 6: Cara Berjalan di Medan Pendakian yang Tepat

Untuk menghindari cedera, jangan berjalan dengan kaki yang kaku. Usahakan selentur mungkin, luwes, rileks tapi pijakan tetap fokus pada medannya. Setiap mendaki, jangan pernah mengeluarkan keluhan, teruslah ceria, bahagia, karena itu bisa memengaruhi stamina Anda.

Paling seru, agar tidak terasa kakunya, mendaki dengan gerombolan para pendaki yang lain juga bisa menjadi bulir-bulir semangat dalam pendakian Anda.

Di atas adalah beberapa tips mendaki gunung untuk para pemula. Agar lebih semangat, bawalah peralatan dokumentasi seperti kamera agar setiap perjuangan memiliki momen yang bisa diabadikan dan diingat dalam bentuk foto atau video.

15 komentar untuk " 6 Tips Mendaki Gunung Lengkap untuk Pemula"

  1. Wah baru tau saya kak ternyata mendaki gunung tuh persiapan untukkekuatan kaki dan tubuh supaya stamina kuat butuh 3 bulanan ya..pantesan waktu itu saya sempat keram perut dan keram kaki waktu mendaki gunung karena persiapan stamina fisik hanya 1 bulan saja ternyata kurang ya..

    BalasHapus
  2. Bener ya, kak. Kalau enggak dipersiapkan dari jauh hari. Fisik kita pasti udah cepet dropnya. Nanti malah jadi menyusahkan diri sendiri dan orang lain ya. Ini catatan penting banget nih buat yang mau mulai naik gunung

    BalasHapus
  3. Ternyata banyak hal yang perlu disiapkan biar tidak menyusahkan kita ketika mendaki ya kak. Sangat membantu nih buat yang mau mendaki, ulasan yang cukup lengkap.

    BalasHapus
  4. Mendaki gunung seru banget ya mas sepwal. Kalo di sekitaran Medan, yang dijadikan tempat berkemah ya Sibolangit. Tapi kalo mau mendaki biasanya ke gunung Sinabung. Sayang lagi sering ada erupsi. Jadi kegiatan pendakian dihentikan.

    BalasHapus
  5. kebayang ya wanita pas menstruasi harus naik gunung gmn. sedihnya jangan sampai para pencinta gunung ini jadi pengotor gunung...aku sendiri belum pernah naik gunung...krn di rumah mamah pun sudah di gunung

    BalasHapus
  6. Bagi para pendaki pemula harus baca artikel ini. Dan yg penting lagi memang butuh latihan fisik sebelum mendaki. Karena kalo fisik lemah akan merepotkan diri sendiri dan orang lain

    BalasHapus
  7. Mendaki gunung sebenarnya melelahkan tetapi setelah sampai puncaknya apalagi view pemandangannya menyenangkan jadi memang sesuatu keindahan harus diperjuangkan seperti mendaki gunung, selain latihan fisik , dan cara mendakinya harus siapkan sesuatu yang manis kak, seperti madu, coklat, gula merah.

    BalasHapus
  8. Jadi teringat pertama dan terakhir kali naik ke gunung di sekitaran bogor.. kirain udah jauh keatas... dan sepi (secara nyampe diatas tanah lapang sudah malam dan sepi)... taraa pas bangun pagi.. 500 meter dari tenda kami ... ada perkampungan penduduk.. udah batal total semuanya..secara akhirnya pada ngeriung di warung penduduk . . Tapi bener kak..kalau rame2 jauh juga ga berasa ya

    BalasHapus
  9. Sepertinya saya sudah tidak mampu jika harus mendaki gunung. Bakalan ngos ngosan saya karena gendut. Hehehe

    BalasHapus
  10. belum pernah sih mendaki gunung, tapi ke pendakian ke baduy dalam udah pernah. itu aja yang kata orang-orang landai, buat saya berat, haha. emang gak pernah naik gunung sebelumnya kecuali ke krakatau, wkwkwk. jadi ya berat. ternyata tipsnya oke bangeet nih, nanti diterapkan kalau mau naik gunung. makasih sharingnya.

    BalasHapus
  11. Dulu waktu masih tinggal di jatim banyak banget nih yang mendaki di gunung Lawu. Tapi saya nggak berani bukan karena apa mistisnys mayan serem sih hehehe

    BalasHapus
  12. Boleh cobain naik gunung kerinci nih, dekat dengan kampung suami. tapi tetap perlu hatihati sebab, medan yang dilewati cukup sukar kata suami.

    BalasHapus
  13. Aku belum pernah naik gunung, dulu cita-cita banget bisa naik gunung, punya carier, tapi akhirnya cariernya kujual wkwk

    BalasHapus
  14. Makasih banget kak tipsnya, saya waktu masih tinggal di Kerinci pernah diajak teman buat mendaki Gunung Kerinci, tapi blm kesampaian krn blm ada waktu dan kesempatan, maklumlah tinggal sama orang 😁

    BalasHapus
  15. Luar biasa sekali persiapan kalau hiking ya dan aku yang gak pernah hiking, mudahan kedepannya pengen nyoba juga

    BalasHapus