Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kenali Beberapa Perubahan Dirimu Akibat Ketagihan Nge Blog

kali ini, admin akan memposting tentang betapa dahsyatnya efek dari ketagihan dalam hidup seseorang. Biasanya yang namanya “ketagihan” ini diidentikkan dengan konotasi negatif. Ketagihan biasa diartikan sebagai berlebih-lebihan dalam menyukai sesuatu.


Kenali Beberapa Perubahan Dirimu Akibat Ketagihan Nge Blog

Sebagai seorang blogger, saya mencoba membela diri dan juga mewakili teman-teman blogger sekalian. Karena sebenarnya aktivitas nge-blog kita ini sama sekali tidak merugikan orang lain. Kita paling hanya “sedikit autis” hehe. Kalau sudah asik menulis artikel sewaktu datangnya ide dengan tiba-tiba dan masal, rasanya orang disekitaran sudah tidak kita pedulikan lagi.

Berikut ini, admin  tulis dulu efek umum dari ketagihan nge blog :

1. Begadang
Nah, kalau sudah otak-atik template blog, hampir semua blogger tentu menghabiskan banyak waktu hingga larut malam. Hal ini tentu membuat kita kekurangan istirahat normal yang seharusnya 8 jam sehari. Sebagian besar blogger yang sedang ketagihan ngeblog mungkin hanya tidur 4 jam sehari.

2. Solitude (Menyendiri/ngelamun)
Memang banyak blogger yang lebih suka menyendiri ketika mengerjakan tulisannya sampai-sampai dia tidak mempedulikan lingkungan sekitar. Ada banyak blogger yang terbiasa berkomunikasi lewat dunia maya sehingga kurang begitu bisa beradaptasi di dunia real.

Tanpa disadari ketika kita ditengah orang ramai. Kita akan menganggukkan kepala secara refleks, saat dapat ide untuk menulis postingan yang menarik. Hal ini membuat orang disekitarmu jadi geleng-geleng kepala sambil berguman “sinting ni orang”.

3. Difitnah
Untuk sampai ke level difitnah ini, kita harus melalui berbagai macam tahapan terlebih dahulu. Maksud difitnah disini ya difitnah beneran. Hal ini terjadi ketika blog kamu sudah rutin dikunjungi minimal seribu pengunjung sehari. Ini artinya anda sudah menjadi blogger profesional. 

Di blog anda sudah terdapat iklan adsense ataupun PPC lain yang menguntungkan. Pekerjaan kamu hanya didalam rumah, beraktifitas yang ringan-ringan dan kembali lagi duduk didepan laptop atau komputer. Sosialisasi dengan penduduk disekitar rumah mulai berkurang, namun tiap hari anda tetap dapat uang.

 Hingga mulai lah ada bisikan dari seorang tante diseberang sana, yang mengatakan begini “dia itu pengangguran, tapi ada aja duitnya, pasti dia itu pelihara tuyul tu...” , para tetangga lain yang juga kefikiran yang sama langsung merespon “he’eh” dengan bibir manyun lalu dimulailah fitnah tentang kamu tersebar diseluruh komplek.

Empat hal yang Membuat kamu semakin ketagihan nge-blog :

Blog Kamu Nongol di Google
Bagi para blogger yang sudah menjadi  suhu,mastah mungkin masih ingat hari-hari pertama ketika kamu dapat pengunjung organik dengan kata kunci tertentu. Awalnya blog kamu hanya dikunjungi karena kamu nge share  di media sosial tertentu atau dari blogwalking tapi kali ini kamu sudah memiliki pengunjung yang secara kontinyu  yang datang tiap hari dengan kata kunci yang dibahas di blog kamu. Saat ngecek di google ternyata blog kamu sudah  Page Onea atau sudah berada di halaman pertama untuk kata pencarian yang tersedia di blog kamu.

 Membeli Template
Pertama nge-blog kita pasti ngerasa sangat kesulitan bagaimana caranya mengubah tampilan blog kita biar lebih bagus. 

Jari jemari yang mulai menari diatas keyboard dan mulai sibukmencari jawaban di google. Setelah mengetahui cara mengganti template standar dengan template yang bisa bagus kita mulai bertanya-tanya kenapa ada template gratis ada pula template berbayar. oia sekedar info ajah buat kalian bahwa template yang di gunakan sepwal.net adalah template premium yang ane beli di mas sugeng id dengan harga
198.000,00 IDR

Jika hal ini menimbulkan rasa penasaran hingga kamu benar-benar membeli template kamu sudah masuk dalam langkah pertama untuk menjadi blogger next level ini berarti dosis ngeblog kamu akan ngebawa kamu menjadi

Membeli Domain TLD
Salah satu hal yang ngebuat kamu jadi blogger yang serius dan “ketagihan tingkat tinggi” untuk ngeblog terus adalah dengan Membeli domain yang sengaja akan kamu tautkan ke blog gratis sebelumnya. 

Kalau kamu masih pemula didunia blogging,  Cobain ajah sekali-kali beli domain. Kamu akan mengerti apa yang saya maksudkan dengan ketagihan tingkat tinggi itu. Hal ini akan membawa kamu kefikiran untuk membeli blog lain atau membeli akun adsense (Daftar Google Adsense Sendiri ) membuat kalian semakin tenggelam dalam nikmatnya dunia blogger.

Penghasilan Pertama
Saat yang ditunggu-tunggu oleh seorang blogger pemula adalah payout (PO) perdana yang dihasilkan dari blog itu . Entah itu dengan mengikuti program affiliasi tertentu, PPC, Mgid atau penyedia iklan nan tersohor milik mbah Google yaitu adsense. 

Gajian pertama dari hasil blog akan membuat kamu semakin terjerumus kealam blogger hehehe. Gajian pertama yang didapatkan dari hasil nge blog akan membuat kamu semakin termotivasi untuk terus meningkatkan kualitas dan meningkatkan penghasilan kalian tentunya.

Oke kini kita sampai pada satu kesimpulan “Apa perubahan Dirimu Saat Ketagihan Di dunia blogger”. Kita artikan disini, kalau sudah ketagihan nge blog berarti bagus yah sobat. Kita sekarang sudah menjadi seorang blogger sejati. Tidak iseng-iseng seperti sebelum-sebelumnya,yang cuman ikut-ikutan

"Apa yang terjadi ketika seseorang mengerjakan apa yang memang dicita-citakannya?
Apa yang terjadi ketika seseorang memiliki pacar yang memang telah lama diidamkannya?

Tentunya rasa  bahagia, tentulah wajah anda lebih tenang dan lebih murah senyum dari sebelum-sebelumnya. Apalagi kalau kamu punya penghasilan dari nge blog minimal 1,5 juta - 5 perbulan sangat keren kan ??. 

Jumlah itu untuk saat ini dengan harga barang dan kebutuhan hidup di Indonesia, sayarasa sudah lebih dari cukup. Kamu bekerja di rumah, tanpa dibawahi oleh siapapun, tanpa ada perintah dari siapapun, kamu bebas secara finansial dan bebas beraktifitas sesuai keinginan kamu.  Tentu hal ini membuat kamu bahagia bukan.

 Lalu bagaimana dengan resiko begadang ?

Itu tergantung masing-masing individu guys. Contohnya begadang memang hal yang tidak baik. Ngomong-ngomong tulisan ini saya buat pada jam 3.15 Menjelang Subuh. Aktifitas kita sebagai blogger sama sekali tidak merugikan orang-orang  disekitar kita. Kalaupun begadang, kita bebas mengatur waktu mau bangun jam berapapun, dan tidak terikat oleh sistem-sistem yang mengikat kebanyakan orang pada umumnya yang berada di dunia kerja.

Dunia butuh blogger, dunia butuh orang yang tidur keluyuran untuk membuat postingan yang bermutu dan mereka baca besok pagi. Jadi intinya ketagihan nge-blog bukan sesuatu hal yang buruk. Beda dengan ketagihan merokok, alkohol atau "jajan" dimana kalau makin ketagihan makin ngerusak masa depan. Tapi nge-blog? 

Nge-blog adalah investasi paling seru untuk masa depan.
Yang jelas tips dari admin  begadang jangan begadang kalau tiada nge blognya. Begadang boleh saja asal ada blognya Hehehehe.

Demikianlah tulisan ini kali ini tanpa ada paksaan dari pihak manapun. Hanya untuk membela diri sendiri dan membela blogger yang senasib denganku diseluruh dunia. Sebenarnya sangat banyak keuntungan yang bisa kita dapatkan dari aktivitas blogging kita. Akhir kata saya ucapkan selamat nyengir dan selamat ngeblog.
sampai jumpa di postingang berikutnya.



GST
GST Suka Mempelajari hal baru, menulis, dan melakukan sesuatu yang berkaitan dengan Dunia Teknologi

2 komentar untuk "Kenali Beberapa Perubahan Dirimu Akibat Ketagihan Nge Blog"

  1. Banyak hal yang berubah dan dibri julukan sama kawan itu pemburu dollar heheh

    BalasHapus
  2. keren juga itu gan, julukannya hehe

    BalasHapus